1/23/2017

Kiat Meningkatkan Kedisiplinan Belajar Siswa

Disiplin merupakan sikap taat dan patuh terhadap aturan yang ada termasuk juga melaksanakan suatu pekerjaan dengan penuh tanggungjawab. Disiplin perlu dikembangkan sejak dini mengingat begitu pentingnya sikap tersebut untuk kehidupan sehari-hari. Tanpa disiplin hidup akan berantakan yang bisa merugikan diri sendiri dan orang lain.

Belajar merupakan usaha untuk merubah pola pikir dan tingkah laku seseorang. Belajar bukan lagi kewajiban namun merupakan kebutuhan yang tidak boleh tidak dipenuhi. Sama halnya seperti makan dan minum, jika tidak makan dan minum maka tubuh menjadi lemah dan tidak mampu beraktivitas dengan normal, begitu juga jika tidak belajar maka pola pikir dan tingkah laku kita jauh dari kebahagiaan. Kok kebahagiaan? Ya, sebab dengan ilmu kita bisa membedakan dan menentukan mana yang benar dan mana yang salah, dan ilmu hanya bisa kita peroleh dengan belajar.

Siswa SMP Maarif 6 Brondong

Dari penjelasan di atas, dengan demikian disiplin dalam belajar siswa adalah kegiatan mencari ilmu yang rutin dilakukan dengan penuh tanggung jawab tanpa adanya paksaan, baik di ruang kelas maupun di luar ruang kelas. Disiplin belajar dapat dilihat ketika siswa tidak pernah telat datang sekolah, berpakaian rapi, dan mentaati semua tata tertib sekolah.

Inilah 5 Kiat Menumbuhkan Disiplin Belajar


Lalu bagaimana cara meningkatkan kedisiplinan belajar? Untuk meningkatkan kedisiplinan belajar memang bukan pekerjaan mudah, butuh pembiasaan bahkan paksaan jika diperlukan. Di sini ada kiat untuk meningkatkan kedisiplinan belajar supaya menjadi siswa yang mampu memperoleh prestasi optimal sehingga jadi siswa teladan yang menjadi kebanggaan guru dan orang tua.

#1. Persiapan Diri Sendiri

Tumbuhkan rasa senang terhadap mata pelajaran yang akan di pelajari, dengan perasaan senang maka tidak ada rasa terpaksa sehingga pelajaran akan lebih mudah untuk dimengerti. Sukai guru yang mengajar, hal ini sangat penting sebab suatu materi pelajaran akan susah diterima jika benci terhadap gurunya. Jaga kesehatan dengan makan secara teratur dan olahraga secara rutin, tubuh sehat akan membuat rasa percaya diri lebih tinggi. Jadi siapkan semua dari diri sendiri supaya lebih otimis untuk mengingkatkan semangat belajar. Jangan harap bisa semangat belajar jika tidak diawali dari diri sendiri.

#2.Persiapan Tempat Belajar

Tata tempat belajar yang teratur dan serapi mungkin, tempat yang rapi akan membuat pikiran lebih fokus belajar. Hindarilah tempat berangin, sebab tempat berangin akan membuat kondisi cepat mengantuk, jadi jangan nyalakan kipas angin terlalu kencang bila perlu dimatikan saja dulu selama waktu belajar. Ciptakan kondisi senyaman mungkin supaya betah berlama-lama untuk belajar, ini artinya kondisi tersebut sesuai dengan kesukaan masing-masing, jika suka belajar sambil mendengarkan musik maka dengarkanlah musik, jika tidak suka keramaian maka carilah tempat yang jauh dari kegaduhan.

#3. Persiapan Bahan Pelajaran

Selesaikanlah masalah satu persatu karena itu lebih baik dibanding menyelesaikan banyak masalah sekaligus. Demikian juga dengan kegiatan belajar, selesaikanlah satu pelajaran tertentu baru kemudian lanjut mempelajari pelajaran yang lain. Jangan campur aduk pelajaran di saat belajar, hal ini justru akan sangat membosankan dan membingungkan. Kemudian buatlah aturan untuk diri sendiri, ciptakan sendiri dan patuhilah sendiri dengan hati, misalnya tidak boleh nonton TV di waktu belajar, dan lain sebagainya. Yang terakhir sediakan juga alat yang dibutuhkan dalam belajar supaya waktu belajar tidak terpotong untuk mencari peralatan tersebut.

#4. Tentukan Waktu Belajar

Buatlah jadwal belajar yang wajib dipatuhi sendiri, artinya waktu belajar tidak boleh digunakan untuk aktivitas atau kegiatan lain. Jadwal belajar akan menjadi cambuk pribadi yang mampu meningkatkan kedisiplinan belajar. Dengan adanya jadwal belajar maka diharapkan bisa belajar tepat waktu secara rutin dan terus-menerus.

#5. Perhatikan Kualitas Istirahat

Kualitas istirahat tidak ditentukan karena lama waktu istirahat, tetapi ditentukan bagaimana dan kapan waktu istirahat. Jadi tidur terlalu lama bukan berarti telah beristirahat dengan baik. Untuk itu perhatikan kualitas istirahat dengan tidur secara teratur dan tidak melakukan aktivitas berlebihan.

Demikian kiat sederhana untuk meningkatkan kedisiplinan belajar siswa. Praktekanlah dengan segera, cobalah dan paksakan lama-lama pasti menjadi kebiasaan. Jangan biarkan rasa malas menguasai pikiran, lawan dengan kiat-kiat di atas. Semoga menjadi siswa harapan dan kebanggaan bangsa dan negara. Amin...


EmoticonEmoticon